Minggu, 22 Mei 2016

My Profile

Beny Wijaya
Namaku lengkapku adalah Beny Wijaya. Teman dan Kerabatku biasa memanggilku dengan sebutan Ben. Sekarang aku berumur 19 tahun dan masih berstatus lajang. Tentang pendidikanku, aku adalah mahasiswa semester V dari Universitas Prima Indonesia, salah satu universitas di Medan yang cukup terkenal. Alasan kenapa aku masuk ke Uiversitas ini karena awalnya ingin menjadi seorang Ahli tentang komputer. Awal masuk kuliah tahun 2014 lalu, aku sangat bersemangat untuk belajar dan berniat mencari pekerjaan yang berhubungan dengan IT,  bahkan mempelajari materi kuliah yang belum diajarkan sama sekali. Hal ini kulakukan karena keinginanku yang kuat dengan komputer, terutama pada Pemrograman. Pada akhirnya, pekerjaan yang kudapatkan sekarang tak pernah kubayangkan sebelumnya sama sekali dari awal aku masuk kuliah, yaitu menjadi seorang Banker di salah satu bank di Medan yang terkenal nomor satu di Indonesia. Gak perlu tau yah di bank apa, pokoknya banker deh hihih..

Nah, sekarang aku bakal curcol tentang mata kuliah yang aku sukai dari SMA, yaitu Pemrograman Web ! Mata kuliah ini baru ada di kelasku saat semester V ini. Dan membuat postingan di blog ini adalah salah satu alasan kenapa aku bahas ini semua. Dosen yang nyuruh gua posting tugas ini namanya Pak Wirhan. Beliau baru ini mengajar di kelas gua saat semester V ini. Kesanku sama pak dosen ini yaitu keliatannya pinter banget masalah komputer. Munculnya kesan gua ini karena pas beliau ngajar, Pak Wirhan ini menerangkan dengan PD nya dan kelihatan sangat lihai masalah komputer, apapun masalahnya. Mau itu masalah coding, aplikasi, dan yang berhubungan dengan Web.

Materi yang paling aku sukai itu pas belajar buat tabel. Pembelajaran ini membuatku menjadi suka melihat tabel yang berisi tulisan dengan tersusun rapi dibatasi oleh garis border dari tabel, apalagi kalau coding sendiri, malah ingin buat serapi-rapinya (teringat pas disuruh buat tampilan seperti Faceb**K), aku begitu terfokus saat membuatnya dan merasa puas saat menyelasaikannya.

Sekian Postingan hari ini,
_/Beny_/


0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.

Labels